Tim Kuning memantapkan diri memimpin klasemen sementara Liga Silaturahmi SG All Stars-1 2021 setelah dalam pekan kedua kembali meraup kemenangan atas tim putih dengan skor 3-1 di Stadion Semen Gresik, Minggu (30/5/2021).
Ketiga gol Tim Kuning masing-masing diciptakan oleh Edy Rusli, Onong dan Slamet. Sementara gol tunggal Tim Putih dicetak oleh Khusnul.
Pada pekan pertama Tim Kuning juga meraih kemenangan 2-0 saat bertemu Tim Merah. Dengan dua kemenangan ini Tim Kuning kini memuncaki klasemen dengan koleksi 6 poin.
“Sebenarnya tidak mudah untuk bisa membongkar pertahanan Tim Putih. Tapi berkat kerja keras tim kami akhirnya bisa menemukan celah dan mencetak gol,” kata Onong, pencetak gol kedua Tim Kuning.
Bagi Tim Putih, kekalahan ini membuatnya turun ke peringkat 3 tergusur oleh Tim Biru yang kini menduduki peringkat klasemen sementara setelah di pekan kedua menang atas Tim Merah dengan skor 2-0 melalui gol Solikhan dan Zainul Arifin.

Meski sama sama mengoleksi 3 poin namun Tim Biru lebih unggul dalam perolehan gol dimana Tim Biru surplus 1 gol sedang Tim Putih justru minus 1 gol.
“Untuk menjaga kans juara, mau tidak mau kami harus menang dengan banyak gol saat melawan Tim Merah pada pekan ketiga hari Minggu 6 Juni besok,” ujar Pudji Handoko, defender Tim Putih. (lul)
KLASEMEN SEMENTARA
1. KUNING 2 2 0 0 5-1 (+4) 6
2. BIRU 2 1 0 1 5-4 (+1) 3
3. PUTIH 2 1 0 1 5-6 (-1) 3
4. MERAH 2 0 0 2 0-4 (-4) 0
DAFTAR TOP SKOR
2 – Hendrik (Putih), Solikhan (Biru)
1 – Zaenuri, Khusnul (Putih), Dhori, Salamun, Zainul Arifin (Biru), Kardiono, Imron, Edy Rusli, Onong, Slamet (Kuning)